Kamis, 01 Desember 2016

Proposal Usaha Kerajinan Bahan Limbah Fungsional


PROPOSAL USAHA
KARYA KERAJINAN FUNGSIONAL BAHAN LIMBAH
TEMPAT HANDPHONE DARI KERTAS KARTON BEKAS




Disusun Oleh :
                        Nama    : AJI TRIONO
                        Kelas    : XI MIPA 2
                        Mapel     : Prakarya dan Kewirausahaan
                        No           : 04


SMA NEGERI 1 PURBALINGGA
TAHUN PELAJARAN 2016/2017          








KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan Rahmat dan Karunia-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan proposal karya kerajinan fungsional bahan limbah dengan judul Tempat Handphone Dari Kertas Karton Bekas dengan tepat pada waktunya.
Dalam penyusunan propsal usaha ini penulis banyak mendapat bantuan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada
berbagai pihak yang telah membantu dalam menyelesaikan proposal usaha ini.
Penulis menyadari bahwa proposal usaha ini masih jauh dari sempurna dan banyak kesalahan. Oleh karena itu, penulis berharap para pembaca bisa menyampaikan saran dan kritiknya yang membangun. Kritik konstruktif dari pembaca akan memperbaiki proposal usaha berikutnya.Akhir kata, semoga proposal usaha ini bisa bermanfaat bagi kita semua.

Purbalingga, 8 November 2016
                                                                                                     
                                       
                                                                                                     Penulis
















DAFTAR ISI
                                           Halaman
HALAMAN JUDUL......................
KATA PENGANTAR...........................
DAFTAR ISI.....................................................
BAB I PENDAHULUAN
LATAR BELAKANG .......................................
TUJUAN PROPOSAL USAHA........
BAB II DESKRIPSI PERUSAHAAN
DESKRIPSI UMUM..................................
VISI, MISI, DAN TUJUAN USAHA........................
JENIS USAHA.......................................................................................................
PRODUK YANG DIHASILAKN.........................................................................
BAB III PASAR DAN PEMASARAN
LINGKUNGAN USAHA..................
KONDISI PASAR.........................................................
RENCANA PEMASARAN..................
BAB IV ASPEK PRODUKSI
LOKASI USAHA.................................................................................................
FASILITAS DAN PERALATAN PRODUKSI..................................................
KEBUTUHAN BAHAN BAKU........................................................................
KEBUTUHAN TENAGA KERJA.....................................................................
PROSES PRODUKSI.........................................................................................
BAB V ASPEK KEUANGAN
MODAL............
SUMBER PEMBIAYAAN DAN PENGGUNAAN DANA…....
PENUTUP..................................................................................................................................







BAB I
PENDAHULUAN
 Latar Belakang
     Permasalahan lingkungan yang terjadi dewasa ini semakin menjadi permasalahan yang mengancam. Banyaknya sampah yang kian hari semakin melimpah menjadi masalah. Upayapun dilakukan dari masyarakat sampai pemerintah untuk mengurangi jumlah sampah. Dalam upaya penanganan sampsh ini dibutuhkan adanya kerjasama dan pernan aktif dari semua pihak, khususnya masyarakat. Salah satunya bentuk upaya penanganan sampah yaitu  dengan penerapan program 3R (Reduce, Reuse dan Recycle). Contohnya kertas bekas yang bertebaran dimana-mana dan sudah tak terpakai bisa kita olah dengan cara mendaur ulang/ recycle menjadi sesuatu barang yang mempunyai manfaat dan nilai ekonomi.
Dengan melihat peluang tersebut, penulis ingin membantu upaya mengurangi sampah dengan mengolah kembali/mendaur ulang sampah, seperti kertas bekas yaitu kertas karton bekas menjadi barang yang lebih berguna bagi masyarakat.

Tujuan Proposal Usaha
Untuk mengajukan permohonan izin guna menjalankan usaha kerajinan fungsional bahan limbah dengan judul "Tempat Handphone Dari Kertas Karton Bekas".
Untuk menyelesaikan tugas PdK















BAB II
DESKRIPSI PERUSAHAAN

Deskripsi Umum
Identitas Perusahaan
Nama                   : Sarjino Company
                  Bidang Usaha      : Kerajinan Fungsional Limbah
                  Alamat                 : Desa Pegandekan RT 01/RW07, Kemangkon,Purbalingga
                  Tahun Didirikan  : 2016
Identitas Pemilik Usaha
                Nama          : Aji Triono
                TTL            : Purbalingga, 11 November 1999
                Pekerjaan    : Pelajar
                Agama        : Islam
                No. HP       : 082227288034
Informasi Tentang Usaha
Usaha yang penulis lakukan adalah membuat produk yang memiliki fungsi tanpa menghilangkan nilai estetika dengan berbahan baku limbah yaitu Kertas Karton Bekas. Waktu yang penulis rencanakan untuk membuat produk ini sekitar 2 minggu. Dalam pembuatan produk ini akan  menggunakan tenaga kerja sendiri/pribadi dan modal usaha pribadi. Untuk rencana pemasaran, penulis akan memasarkannya ke konsumen khususnya anak-anak/remaja dengan melakukan kerjasama dengan pihak lain dan promosi melalui media sosial,dll
.
Visi, Misi, dan Tujuan
Visi : Menciptakan suatu produk yang simple/sederhana tetapi unik dan menarik dengan bermodalkan kreativitas dan inovatif untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
Misi : Menciptakan dan menghasilkan produk bermanfaat, berkualitad, dan mempunyai harga terjangkau bagi masyarakat guna memuaskan konsumen.




Tujuan Usaha :
 Meningkatkan daya kreatifitas dan inovatif.
Meningkatkan jiwa kewirausahaan.
Menciptakan produk yang bergunz bagi masyarakat untuk memenuhi kebutuhan masyarakat
Memperoleh keuntungan/laba
Mengurangi jumlah sampah
Jenis Usaha
Jenis usaha yang penulis lakukan ini adalah usaha handycraft yaitu usaha kerajinan tangan yang memanfaatkan bahan limbah (kertas karton bekas). Usaha ini sifatnya adalah mengolah kembali bahan limbah menjadi barang yang lebih berguna dengan modal seminimal mungkin untuk mendapatkan keuntungan yang besar.
Produk Yang Dihasilkan
Produk yang akan dihasilkan adalah 50 bauh. Produk yang akan penulis buat mengutamakan segi kegunaan (nilai fungsional) tanpa meninggalka  nilai estetika/keindahaan, keunikan, dan kualitas produk. Adapun kualitas dan mutu produk yang penulis hasilkan memiliki beberapa keunggulan :
Produk memiliki sifat kuat dan tidak mudah rusak
Perpaduan warna hiasan produk menarik.
Produk tidak hanya diproduksi sebagai tempat smartphone tetapi bisa juga untuk menyimpan barang-barang kecil seperti sisir, minyak kayu putih,dll
Kualitas dan mutu produk berkualitas
Harga terjangkau









BAB III
PASAR DAN PEMASARAN

Lingkungan Usaha
Di Desa Pegandekan, Kemangkon, Purbalingga terdapat banyak bahan limbah berupa kertas,seperti kertas kardus, kertas karton, dll. Masyarakat desa Pegandekan sangat menggemari produk yang sederhana, unik, dan menarik dan tentunya memiliki harga terjangkau. Maka dari itu, penulis bertekad membuat produk yang mudah dibuat dengan bahan limbah yang melimpah (kertas Karton), berbeda dari yang lain, bermanfaat  mengingat adanya peluang membuat jenis usaha ini

Kondisi Pasar
Pasar Sasaran
Pasar sasaran yang menjadi tujuan pemasaran produk penulis adalah kalangan anak-anak/remaja, karena mengingat banyaknya anak-anak sekarang sudah punya handphone.
Peluang Pasar
Peluang pasar yang ads cukup besar karena konsumen (anak-anak, remaja) sangat menggemari handphone dan membutuhkan perlengkapannya pula,seperti produk yang akan penulis buat
Pesaing Pasar.
Memang banyak produk yang serupa, tapi untuk mengatasi hal tersebur penulis akan membuat produk dengan bentuk dan hiasan lebih menarik serta mudah dalam penggunaan.

Rencana Pemasaran
Penetapan Harga
Produk kerajinan limbah Tempat Handphone Dari Kertas Karton Bekas dibandrol dengan harga Rp.15.000/produk.











Strategi Pemasaran
Beberapa strategi pemasaran yang akan penulis lakukan, yaitu :
Menyalurkan produk kepada orang disekeliling rumah (tetangga, kerabat, teman).
Menentukan lokasi pemasaran yang strategis
Melakukan kerjasama dengan pihak lain/titip produk untuk dijualkan.
Melakukan promosi dengan memberikan informasi melalui cara offline dan online. Cara offline yaitu promosi saat acara kumpul teman, sedangkan cara online yaitu promosi melalui media sosial, bbm, dll.

















BAB IV
ASPEK PRODUKSI
 Lokasi Usaha
Penulis akan melakukan usaha membuat produk ini di Majingklak, Desa Pegandekan RT 01/RW 07, karena lokasi usaha ini letaknya diperempatan jalan dan merupakan pusatnya Desa Pegandekan sehingga akan mudah didatangi konsumen.
Fasilitas dan Peralatan Produksi
Dalam proses produksi penulis menggunakan berbagai fasilitas dan peralatan Produksi yang digunakan yaitu sebagai berikut :
Gunting
Pisau
 Lem
Isolasi
Kebutuhan Bahan Baku
Bahan Baku :
Kertas Karton Bekas 2 buah (tebal dan sedang)
Kain Flanel 2 warna berbeda
Kertas Mika
Kertas Kado
Kebutuhan Tenaga Kerja
Dalam proses produksi usaha ini menggunakan tenaga kerja sendiri/pribadi
Proses Produksi
Tahapan Produksi
Pembahanan
Siapkan semua alat dan bahan yang dibutuhkan.
Memotong kertas kardus tebal dengan jaring-jaring balok ukuran (12×10×16)cm tanpa sisi atas/tutup
Mengurangi tinggi semulaepan, sisi kanan dan kiri hingga 1/4 tinggi
Memotong kain flanel sesuai jaring-jaring balok.
Membuat motif bunga-bunga dari kain flanel sebagai hiasan



 Pembentukan
Melipat jaring-jaring balok yang telah dibuat menjadi balok tanpa tutup dan sisi depan, sisi kanan dan kiri mempunyai tinggi 1/4 tinggi semula
Perakitan
Merekatkan balok dengan lem agar lebih kuat
Menempel kain flanel yang telah dipotong pada balok dengan lem.
Menempel motif bunga-bunga dari kaim flanel
Finishing
Melubangi pojok kanan kiri sisi belakang bagian atas dengan guntin.
 Menempelkan hiasan kecil (tulisan)
Memberi brand produk
Tahapan Pembuatan Kemasan Produk
Membuat kotak kecil dan kotak besar menggunakan 1 bagian kertas karton untuk membuat kemasan produk.
Pada kotak kecil hanya terdiri dari 3 sisi dan tidak mempunyai sisi depan  agar produk dapat terlihat.
Pada kotak besar bagian tengah sisi depan dilubangi dan diberi kertas mika agar produk dapat terlihat dari luar.
Melapisi/Menghias kotak besar menggunakan kertas kado dengan cara diisolasi.

   











BAB V
ASPEK KEUANGAN
Modal
Dalam proses pembuatan karya kerajinan limbah ini saya hanya membutuhkan modal uang sebesar Rp. 600.000 untuk membeli bahan-bahan seperti kain flanel, kertas kado, kertas mika, lem, isolasi, dan hal-hal lain (jika bahan kurang).

Sumber Pembiayaan Dan Penggunaan Dana
Sumber Pembiayaan
Sumber Pembiayaan diperoleh dari modal pribadi.
Penggunaan Dana
NO
Rincian Pengguaan Dana
Jumlah
Biaya

1.
Membeli limbah karton
100 buah
100.000

2.
Membeli Kain Flanel
100 buah
100.000

3.
Membeli Kertas Kado
50 buah
50.000

4.
Membeli Kertas Mika
50 buah
25.000

5.
Membeli Lem
50 buah
75.000

6.
Membeli Isolasi
50 buah
50.000

Total Biaya
400.000


Biaya Promosi

NO
Kebutuhan Pemasaran
Biaya

1.
Biaya Promosi
100.000

2.
Biaya Titip Produk
50.000

Total Biaya
150.000


     

                       








BAB VI
PENUTUP
Kesimpulan
Kegiatan berwirausaha bisa meningkatkan tingkat kreativitas dan inovsi. Dengan memanfaatkan barang-barang yang ada disekitar kita (limbah) kita bisa memanfaatkannya menjadi barang yang lebih berguna bagi banyak orang. Dalam membuat produk kerajinan kita harus memperkirakan segala sesuatunya dari persiapan sampai pemasaran. Sehingga kita akan memperoleh keuntungan.

Saran
Dalam pembuatan proposal karya kerajinan limbah fungsional ini, pastinya masih banyak kekurangan jauh dari sempurna. Oleh karena itu, penulis mengharapkan saran dari pembaca untuk kebaikan dan penyempurnaan proposal ini.

3 komentar:

  1. TRADING ONLINE TERPERCAYA
    Platform Trading FOREX berbasis di Indonesia.
    Kami menawarkan produk-produk Cryptocurrency & Forex.

    ✅ Akun Demo Gratis
    ✅ minimum Deposit 50.000
    ✅ Bonus Deposit 10%
    ✅ Customer support 24jam /7 hari
    ✅ Browser Gadget / komputer
    ✅ Proses Deposit & withdrawal cepat
    ✅ Pembayaran profit up to 80%
    ✅ Bonus Referral 1%

    Www.hashtagoption.com

    Trading lebih mudah & Rasakan pengalaman Trading dengan profit mudah . Bergabunglah Sekarang di HASHTAG OPTION

    BalasHapus
  2. Sangat membantu kebetulan diberi tugas sekolah buat proposal

    BalasHapus